Home » » Jnis-jenis Kredit

Jnis-jenis Kredit

a. Kredit apabila dilihat dari segi jangka waktunya terdiri dari
  1. Kredit jangka pendek. kredit jangka pendek adalah kredit yang diberikan dengan jangka waktu pelunasannya selama tidak lebih dari satu tahun. misalnya kredit modal kerja dalam bentuk rekening koran, dimana kredit ini diberikan oleh pihak perbankan kepada nasabahnya, dengan batas maksimun kredit tertentu,dan peminjam boleh tidak sekaligus mengambilnya, boleh sebagian-sebagian tergantung kebutuhannya, dan bunganya dibayar hanya terhadap jumlah kredit yang digunakan.
  2. Kredit jangka panjang. Kredit jangka panjang adalah kredit yang diberikan dengan jangka waktu pelunasannya lebih dari satu tahun. misalnya, kredit investasi untuk pembelian mesin-mesin, pabrik atau gedung kantor yang jangka waktu kreditnya lebih dari satu tahun, dan kredit ini diangsur hutang pokok dan bunganya setiap bulan.
b. Dari segi penggunannya
dari segi penggunannya kredit dapat dibedakan sebagai berikut:

1. Kredit modal kerja. kredit modal kerja adalah kredit yang diberikan untuk membiyai kebutuhan kekurangan modal kerja perusahaan demi kelancaran usahanya. Biasanya kredit ini jangka waktunya pendek, selama satu tahun dan dapat diperpanjang setiap tahunnya, pembiyayaannya digunakan untuk membiyai pembelian bahan baku, pengadaan stock barang, pembiyaan piutang dagang, dan biaya produksi lainnya atau dengan perkataan lain untuk membiyai unsur-unsur modal kerja perusahaan. terjadinya kekurangan modal kerja perusahaan antara lain disebabkan karena:
  • pengadaan stock barang meningkat karena perusahaan melakukan pembelian stock barang melebihi dari yang biasanya, hal ini disebabkan karena permintaan pasar yang mengalami peningkatan atau sebaliknnya stock barang lambat lakunya sehingga terjadi penumpukn stock.
  • perusahaan mengalami peningkatan penjualan sebagai akibat kepercayaan konsumen mengalami peningkatan.
  • penjualan dengan sistem kredit semakin besar/atau semakin alam sehingga piutang semakin besar akibatnya perusahaan semakin mebutuhkan modal kerja.
  • hutang jangka pendek modal kerja perusahaan akan berkurang.
2. Kredit investasi. adalah kredit yang diberikan untuk membiayai barang-barang modal. kredit investasi ii misalnya, kredit untuk pembelian mesin-mesin, pembangunan baru atau renovasi pabrik, pendirian baru dan renovasi hotel, pembelian kendaraan perusahaan, pembelian atau renovasi gedung kantor, keseluruhannya ini ditujukan untuk meningkatkan produktivitas perusahaan. pada jenis kredit investasi peminjam diberikan kelonggaran untuk belum melakukan pembayaran hutang pokok sebelum investasi tersebut belum menghasilkan biasa disebut dengan grace period, misalnya pembangunan hotel baru, peminjam akan melakukan pembayaran angsuaran hutang pokok kreditya apabila hotel tersebut telah dioperasikan. jangka waktu kredit investasi ini didasarkan pada kemampuan membayar kembali proyek ini sesuai dengan proyeksi cash flow perusahaan.

3. Kredit konsumtif. adalah kredit yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan konsumtif peminjam. misalnya, KPR (kredit pemilikik rumah) kredit untuk kendaraan pribadi, kredit pegawai dan kredit lainnya yang dipersamakan dengan itu. bank menghitung kemampuan membayar kembali atas kredit tersebut berdasarkan gaji atau pnghasilan dari peminjam.